PapuaKini - Kasus pembakaran mobil Toyota Avanza DS DS 1711 AK yang menewaskan pengemudi mobil bernama Syaiful Bahri (24) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Waena, Selasa (22/5) sekitar pukul 16.00 WIT., masih dalam penyelidikan polisi. Darai hasil penyelidikan sementara, korban diduga dibunuh sebelum dibakar oleh pelaku.
Kabid Humas Polda Paapua, AKBP. Yohannes Nugroho yang dikonfirmasi mengatakan, dari hasil penyelidikan dan visum yang dilakukan dokter forensik RS Bhayangkara Kotaraja, ditemukan adanya luka tusuk di bagian dada dan leher korban. “Dari hasil visum ini diduga korban terlebih dahulu dibunuh sebelum mobilnya dibakar,” ungkap Kabid Humas kepada wartawan di ruang kerjanya, Kamis (24/5).
Dikatakan, penikaman di bagian dada korban tembus mengenai jantung korban dan mengakibatkan luka sobek tidak beraturan. Meskipun sudah berhasil mengungak penyebab kematian korban, namun sampai saat ini polisi masih terus mendalami kasus ini untuk mengungkap dan menangkap pelakunya.
“Kami masih melakukan penyelidikan dan mendalami kasus ini. Untuk saat ini kami sudah memeriksa tiga orang saksi. Kami berharap dapat segera mengungkap pelaku pembunuhan dan pembakaran mobil Avanza tersebut,” tambahnya. (CEPOS)
Berita Populer
-
PapuaKini - Iklan bisa menjadi media untuk menyebarluaskan pesan kepada konsumen mengenai sebuah brand. Namun, pesan yang disampaikan den...
0 komentar:
Posting Komentar