PapuaKini - Walaupun tanpa diperkuat beberapa pemain pilarnya, Persidafon Jayapura masih bisa menahan imbang tamunya Persiba Balikpapan dengan skor 2-2, pada Jumat (18/05) di Stadion Barnabas Youwe (SBY) Sentani. Lukas Rumkabu menjadi bintang setelah dua golnya mampu menyamakan kedudukan.
Laga baru saja berlangsung delapan menit, striker senior Persidafon, Lukas Rumkabu mampu mengangkat semangat rekan-rekannya melalui gol yang diciptakannya ke gawang Persiba Balikpapan, 1-0 Persidafon unggul.
Berselang beberapa menit kemudain, setelah berhasil melepaskan diri dari tekanan-tekanan tuan rumah, Persiba mencoba keluar dengan melakukan serangan balik cepat, alhasil mereka mampu membalas gol melalui kaki Ahmad Sembiring dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Skor tersebut bertahan hingga usai pertandingan.
Memasuki babak kedua, baik Persidafon maupun Persiba, sama-sama mencoba membongkar pertahanan lawan, serangan demi serangan coba dilakukan keduanya, hingga pada menit 80’ kubu tuan rumah tersentak setelah dikagetkan akibat gol Sultan Sama, skor berubah menjadi 1-2.
Tidak tinggal diam, respon langsung dilakukan anak-anak laskar gunung cyclop, dan hasilnya baru tercipta dipenghujung laga, tepatnya pada menit ke 87’, kembali pengalaman Lukas Rumkabu mampu mengangkat keterpurukan timnya, setelah ia berhasil membuat gol dan samakan hasil menjadi 2-2 hingga laga berakhir. Meskipun bermain hanya dengan 12 pemain saja, namun Persidafon masih mampu meraih satu poin, kekurangan pemain yang dialami Persidafon akibat beberapa pemain pilarnya memilih melakukan mogok main akibat gaji yang belum dibayarkan, mogok main tersebut akhirnya berimbas pada mogok kemenangan yang dialami Eduarud Ivakdalam dan kawan-kawan.
Manager Persidafon, Iwan Nazaruddin, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat berterima kasih kepada para pemain yang masih loyal bermain meskipun sudah mengetahui keadaan manajemen Persidafon.
“Kami puas dengan hasil ini mengingat kondisi pemain kami yang seperti ini,” tegasnya kepada wartawan yang ditemui usai pertandingan.
Iwan menyebutkan bahwa pihaknya berharap paceklik yang kini melanda keuangan Persidafon dapat segera dibenahi sehingga tidak akan menyia-nyiakan aset yang dimiliki Persidafon saat ini.
Hal senada juga dikatakan Pelatih Kepala Persidafon Dafonsoro Erens Pahelerang di tempat yang sama kepada wartawan.
Menurutnya, dengan kuota latihan yang kurang, pihaknya puas dengan hasil pertandingan kali ini.
“Jika kondisi pemain kami normal, maka hasil ini tidak memuaskan kami tetapi mengingat jumlah pemain yang berkecukupan maka hasil ini sudah cukup baik,” ujar Erens.
Ditambahkannya, pihaknya mengakui bahwa selama ini tidak pernah latihan yang mana jika latihan pun yang datang hanya 2-3 pemain saja. (dee/bom/l03)
Berita Populer
-
PapuaKini - Penangkapan Ketua Umum Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Buchtar Tabuni dan dua orang pengikutnya tak akan pernah m...
-
Pangamat sepakbola dan mantan pemain Mandala Jaya, Marthin Rumere, mengatakan, target Persipura untuk meraih poin saat laga tandang ke Del...
0 komentar:
Posting Komentar