Berita Populer

Minggu, 20 Mei 2012

PERSIPURA VS PSPS PEKANBARU, Kembali ke Jalur

 Papuakini - Pasca kekalahan menyakitkan kontra Persija Jakarta pekan lalu, Jumat (18/5) sore nanti, tim mutiara hitam, Persipura Jayapura akan kembali memainkan pertandingan kandangnya menghadapi PSPS Pekanbaru di Stadion Mandala Jayapura dalam lanjutan Super Liga Indonesia. Untuk tetap membuka peluang menuju tangga juara, anak asuh Jacksen Tiago harus bisa kembali ke jalur kemenangan agar menjaga jarak dengan Sriwijaya sebagai pimpinan klasemen.


“Semua pemain dan kami tim pelatih sudah melupakan pertandingan kemarin, kita akan berusaha untuk memberikan yang terbaik pada pertandingan besok, semoga kita bisa meraih hasil baik melalui kerja keras dalam pertandingan nanti,” ujar asisten Pelatih Persipura, Mettu Duawaramuri, Kamis (17/5) kemarin, di Stadion Mandala saat menjalani Press Conference.

Mettu juga menyampaikan bahwa, sejauh ini seluruh pemain Persipura dalam kondisi siap tanding,”Mungkin hanya Choi Dong Soo, dia sudah ikut latihan tetapi sepertinya belum bisa maksimal, tetapi pemain-pemain lainnya semua sudah oke dan siap bertanding, tidak ada yang cedera dan tidak ada akumulasi, kita juga senang karena Yohanis Tjoe dan Gerald Pangkali sudah bisa kembali memperkuat tim,” kata Mettu.

Anis Tjoe dan Gerald Pangkali,tidak dapat dimainkan saat Persipura menelan kekalahan atas tim Ibukota, Persija, keduanya ahrus menjalani hukuman akibat akumulasi kartu,”Untuk besok saya siap, saya kira teman-teman semuanya siap untuk hadapi pertandingan besok, kita akan berusaha untuk menampilkan yang terbaik dan kita akan bekerja keras untuk itu, mohon dukungan dan doa,” ujar Gerald Pangkali.

Sementara itu, dari kubu lawan, melalui asisten pelatih, Alfaridzi, disampaikan bahwa,”Kami sebenarnya realistis dengan kondisi tim saat ini, kami datang dengan hanya 15 pemain, harus kami jujur mengakui bahwa kendala financial menjadi faktor utama tinggalnya beberapa pemain dan mereka memilih untuk tidak berangkat, kami sayangkan hal itu, tetapi itu hak mereka, kami pasrah dan akan hadapi Persipura dengan semampu kami, semoga kami tidak kalah,” jelasnya saat jumpa pers.

Strategi yang akan digunakan oleh PSPS adalah,”Strategi yang sama pada saat kami menghadapi Persiwa di Wamena, sayangnya saat itu kami hanya mampu bertahan selama 72 menit, setelah itu kebobolan, mudah-mudahan besok bisa berjalan baik dan kami tidak kalah,” harap Alfaridzi. (bom/bom/l03)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls