PapuaKini - Ducati melakukan tes di Sirkuit Mugello selama beberapa hari. Meski mengharapkan hasil positif, tapi Valentino Rossi mencoba tetap realistis ketika berlaga di MotoGP Katalunya, pekan mendatang.
Seperti diketahui, Rossi memperlihatkan balapan yang luar biasa di MotoGP Prancis, dua pekan lalu. Pembalap Ducati itu berhasil naik podium kedua di sirkuit Le Mans, sekaligus mengakhiri 12 bulan tanpa naik podium.
Rossi mulai merasakan kemajuan yang sangat pesat, setelah Ducati melakukan tes pada pekan lalu. Tapi, The Doctor berharap performa gemilang Ducati tetap berlangsung ketika balapan berlangsung di Katalunya.
“Dua pekan yang lalu, kami mendapatkan sebuah hasil yang sangat bagus. Sebab, kami mendapatkan keuntungan dengan kondisi lintasan yang bagus, sebuah kondisi yang mana kami sadar bisa bersaing. Tapi, kami juga harus bisa bersaing di lintasan kering,” kata Rossi.
“Kami mencoba beberapa hal yang baru di tes Mugello pekan kemarin, sepertinya cukup menjanjikkan. Kami cukup tertarik untuk mencobanya di lintasan berbeda. Dengan sisa waktu yang mepet untuk melakukan settingan motor, maka saya ingin melihat apakah ada kemajuan yang pesat,” sambungnya.
Kendati demikian, Rossi mencoba untuk realistis menghadapi peluang yang ada. Pembalap asal Italia ini berharap bisa terus menempel ketat pembalap papan atas selama balapan berlangsung.
“Sirkuit Katalunya merupakan favorit saya. Meskipun berat untuk membayangkan naik podium lagi, kami harus bekerja keras untuk bisa bersaing dengan pembalap papan atas,” tandasnya, sebagaimana diberitakan Autosport,(Oke)
Berita Populer
-
PapuaKini - Penangkapan Ketua Umum Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Buchtar Tabuni dan dua orang pengikutnya tak akan pernah m...
-
ANGKATAN 40 SPN JAYAPURA LAPANGAN RASTRA SAMARA SPN JAYAPURA LATIHAN GERILYA ANTI GERIL DI SPN JAYAPURA LATIHAN GERILYA ANT...
-
Papuakini - Pasca kekalahan menyakitkan kontra Persija Jakarta pekan lalu, Jumat (18/5) sore nanti, tim mutiara hitam, Persipura Jayapura ...
-
PapuaKini - Tim Mutiara hitam, Persipura Jayapura berhasil meraih poin penuh dipertandingan kandangnya saat menghadapi tim tamu, PSPS Pek...
0 komentar:
Posting Komentar